Sunday, August 20, 2006
Isra Miraj
Dari Imam Ahmad, Imam Bukhori, yang meriwayatkan penuturan Nabi Muhammad SAW melalui sahabat Anas bin Malik dan Malik bin Sa'sa'ah.

Pada malam terjadinya Isra', malaikat datang melalui atap rumah Nabi.
Beliau membuka dada Nabi (sebagian menafsirkan membedah dada Nabi), dan membasuhnya dengan air Zamzam. Lalu dituangkannya "kebijaksanaan" dan "keyakinkan" ke dada Nabi.

Lalu Jibril membawa Al-Buraq ke depan Nabi. Dikisahkan binatang ini berwarna putih, berukuran sedikit lebih besar dari seekor keledai. Sekali langkah Buraq menjangkau jarak sejauh bisa dilihat oleh Nabi.

Nabi mengendarai Buraq yang lalu membawanya ke Bayt Al-Maqdis (Jerusalem). Setelah menambatkan Buraq, nabi masuk ke Byat Al-Maqdis, lalu mengejarkan shalat
2 Rakaat.

Ketika Nabi keluar dari Bayt Al-Maqdis, Jibril menawarkan dua bejana berisi anggur dan susu. Beliau memilih susu. Jibril berkata "Engkau telah memilih yang Fitrah (yang sesuai dengan sifat asli manusia)".

Kemudian Nabi dibawa ke surga yang pertama, di mana Jibril meminta agar surga itu dibuka. Ada suara yang membala, "Siapakah engkau?"

Dijawabnya, "Jibril."
"Siapakah yang bersama dirimu?"
"Muhammad", jawab Jibril
Kemudian ditanya lagi, "Apakah tugas mulianya sudah dimulai?"
"Tugas mulianya telah dimulai", jawab Jibril. Setelah itu surga dibuka untuk Nabi dan Jibril. Di sana Nabi bertemu dengan Adam, yang menyapa saya dan berdoa untuk kebaikan Nabi.

Kemudian Nabi dibawa ke surga kedua. Jibril meminta surga itu dibuka untuk mereka berdua. Dialog yang sama bertemu kembali. Ketika masuk surga kedua, Nabi bertemu dengan dua nabi. Yahya dan Isa. Dua nabi seibu itumenyambut Nabi Muhammad dan berdoa untuk kebaikannya.

Kemudian Nabi dibawa ke surga ketiga. Peristiwa yang sama berulang. Nabi bertemu dengan Nabi Yusuf. Nabi yang dianugerahi separuh dari seluruh kecantikan di alam semesta ini menyambut nabi Muhammad dan berdoa untuk kebaikannya.

Di surga keempat nabi bertemu dengan nabi Idris. Sambutan dan doa juga diberikan untuk Nabi SAW.

Di surga keenam peristiwa serupa terjadi. Nabi disambut dan didoakan oleh Nabi Harun.

Nabi Musa menyambut dan mendoakan Nabi SAW di surga keenam.

Di surga terakhir dalam mi'raj Nabi, surga ketujuh, Nabi Ibrahim, yang sedang membungkuk ke arah Al-Bayt Al Ma'mur hari 70 ribu malaikat memasuki al-Bayt Al-Ma'mur.

Setelah itu Nabi dibawa ke Sidrat Al-Muntaha, yang dibatasi oleh pohon khuldi, dan tak seorangpun boleh melewati batas ini. Digambarkan daun-daun pohon ini sebesar telinga gajah, buahnya sebesar tempayan.
Keindahan pohon ini tak kan mampu dilukiskan oleh manusia.

Di Sidrat Al-Muntaha Nabi menerima perintah shalat langsung dari Allah SWT. Mula-mula umat muslim diperintahkan untuk menjalankan 50 kali sehari ibadah shalat wajib.

Nabi turun sampai ke surga keenam, dan bertemu Nabi Musa. Nabi ditanya, "Apa yang dipertahankan Allah untuk umatmu?"

Lima puluh shalat wajib dalam "sehari-semalam", jawab Nabi.

Kembalilah kepada Allah dan mohontah pengurangan beban untuk umatmu, karena umatmu takkan mampu menjalankannya. Saya telah mencobahnya dengan Anak-anak Israel dan saya tahu seberapa kemampuan mereka", balas Nabi Musa.

Nabi kembali kepada Allah dan meminta, "Wahai Allah, kurainglah beban umatku, karena mereka takkan mampu menjalankan perintah "ini". Lalu kewajibkan shalat diturunkan menjai 45 kali.

Nabi kembali kpada allah dan minta, "Wahai Allah", kurainglah beban umatku, karena mereka takkan mampu menjalankan perintah ini." Lalu kewajiban shalat diturunkan menjadi 45 kali.

Nabi kembali menemui Musa, dan dialog yang sama berulang kembali.

Nabi pulang baik antara menemui Allah dan Musa, setiap kali perintah shalat diturunkan lima kali untuk sehari-semalam. Sampai akhirnya Allah bersabda, "Wahai Muhammad, jalankanlah shalat lima kali sehari dan semalam, untuk setiap shalat diberikan pahala lipat sepuluh, sehingga semuanya seperti 50 shalat. Siapa pun yang menhendaki kebaikan maka jalankanlah shalat ini."

Selengkapnya...!
posted by admin @ 7:42 PM   0 comments
27 Rajab
Pada hari ini, umat islam memperingati peristiwa isra miraj. Dari Segi bahasa Isra berarti perjalan dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsa, sedangkan Miraj berarti perjalan dari Masjidil Aqsa ke Sidhratul Muntaha. Pada peristiwa ini lah Rasulullah menerima perintah Shalat.

Perintah shalat yang nilai rakaatnya dah ditawar dan disesuaikan dengan kemampuan umatnya. Sebagai umatnya sudahkah Shalat kita sesuai ajaran Rasul?

Tentang waktu peristiwa ini memang ada beberapa perbedaan pendapat. namun yang pasti peristiwa itu terjadi dan kita wajib mengimaninya.

Dengan peristiwa Isra Miraj ini tidak ada salahnya kita koreksi kembali dan memperbaiki terus kualitas shalat kita.

Selengkapnya...!
posted by admin @ 7:19 PM   0 comments
Wednesday, August 16, 2006
Sudah Merdeka kah kita?
Merdeka....

itulah kata yang sering terucap pada tiap tahun di bulan agustus. Merdekan dalam artian bisa berarti bebas, kalau kita liat dikamus bahasa indonesia dapat berarti merdeka berarti bebas dari perhambaan, penjajahan, dan lain sebagainya. Jika kita liat sebagai bansa kita tuh sudah merdeka, tapi sebagai individu kita belum merdeka. Dan mungkin tak akan pernah merdeka, karena selama hidup kita tak akan pernah bebes dari penjajahan syaitan. Syaitan yang memperoleh Hak dari Allah untuk selalu menggoda kita, mejerumuskan dan mengajak sebagai pengikut dia. Ya Syaitan adalah musuh nyata bagi umat manusia. Manusia harus terus melawan bisikan dan godaan syaitan.

Tetap berjuang untuk melawan syaitan.

Wassalam.

Selengkapnya...!
posted by admin @ 12:35 AM   0 comments

Bergaul dan berkawanlah dengan orang-orang yang shaleh dan berilmu.

Bukalah pintu hatimu dan dengarlah segala nasihat dan pelajaran darinya.

Sesungguhnya nasihat dari mereka bagaikan mutiara hikmah yang bercahaya yang dapat menyuburkan hatimu seperti tanah kering lalu disirami air hujan.

About Me

Name: admin
Home:
About Me:
See my complete profile
Risalah Posting
  • Tujuan Kehidupan
  • Prinsip Membangun Keluarga SAMARA
  • Jadilah Seorang Lelaki yang Beriman
  • Kunci Syurga
  • Nama-nama Syurga
  • BETAPA HEBATNYA OTAK ANAK Manusia
  • Hati
  • Yuk, Shalat pada waktunya
  • Jangan bersedih
  • Ramadhan Award
  • Archives
  • January 2006
  • May 2006
  • August 2006
  • September 2006
  • December 2007
  • May 2008
  • May 2009
  • July 2009
  • November 2010
  • December 2010
  • Shoutbox

    Doa memberikan kekuatan pada orang yang lemah, membuat orang tidak percaya menjadi percaya dan memberikan keberanian pada orang yang ketakutan.

    Community
    FS User
    My Blogs
    Links
  • My Quran
  • Era Muslim
  • Nasyid Indonesia
  • Kota Santri
  • Powered by


    Free Blogger Templates

    BLOGGER


    Indonesian Muslim Blogger

    blogspot stats